
Uji Mikrobiologi Skincare Untuk Jaminan Kosmetik Aman
Jika anda hendak membeli produk skincare pastikan produk tersebut aman dan sudah lolos uji mikrobiologi skincare.
Cek Produk dengan KLIK
Pastikan untuk membeli produk skincare yang aman dan jelas. Anda bisa mengecek keamanan suatu produk skincare dengan metode KLIK berikut ini.
- Cek Kemasan. Pastikan kemasan masih dalam kondisi yang baik. Label produksi tidak luntur atau lepas dan konsistensi produk tetap baik dan merata.
- Cek Label. Pada label, pastikan informasi yang dicantumkan lengkap dan jelas. Informasi dalam label produk skincare harus memuat nama skincare, ukuran, cara pakai dan kegunaan, komposisi bahan, peringatan/kontra indikasi, nomor notifikasi, nama dan alamat lengkap pemohon notifikasi dan tanggal kadaluarsa.
- Cek Izin Edar. Izin edar dari BPOM ini merupakan nomor notifikasi dengan 11 digit angka dan huruf kode.
- Cek Kadaluarsa. Cek tanggal kadaluarsa pada kemasan. Jika tanggal kadaluarsa pada kemasan buram atau tidak jelas anda bisa minta produk lain.
Selain dengan metode KLIK tersebut anda juga bisa mengecek melalui website resmi BPOM. Cukup dengan memasukkan informasi produk, anda bisa mendapat informasi detail mengenai produk hingga pemilik brand skincare. Anda bisa juga melapor ke BPOM jika menemukan suatu produk kecantikan yang ternyata ada indikasi berbahaya atau mengandung bahan yang dilarang untuk skincare.
Mengapa Skincare Perlu Tes Uji Mikrobiologi?
Produk skincare saat ini merupakan produk yang menjadi kebutuhan yang tidak bisa terelakkan terutama bagi wanita. Produk skincare ini bertujuan tidak hanya untuk mempercantik, namun juga untuk membersihkan dan merawat tubuh utamanya kulit.
Produk skincare ini mengandung bahan zat aktif tertentu yang bisa berasal dari bahan alam maupun dari bahan kimia. Selain bahan tersebut adapula bahan tambahan berupa zat pewangi, zat pewarna dan lainnya.
Oleh karena produk skincare ini digunakan di tubuh manusia maka kualitas harus baik dan aman. Skincare yang baik merupakan skincare yang telah diuji dan terbukti secara kimia aman digunakan tanpa menimbulkan efek samping yang negatif. Analisa kimia produk skincare meliputi uji analisa bahan aktif, uji analisa logam, uji mikrobiologi skincare dan uji penunjang lainnya.
You May Also Like

5 Ciri Khas Program Deposito yang Menguntungkan
August 28, 2021
Coba Dahulu! Mengenal Spot UV Printing Jakarta
August 11, 2021